A Journey To Forever
Cerita perjalanan cinta kami dimulai saat kami masih mengenakan seragam putih dan abu. Sebagai remaja yang penuh cinta, kami berdua telah mengarungi lika-liku hubungan hingga saat ini.
Awalnya, Intan terlihat pendiam dan sulit didekati, membuat saya ragu untuk menyapanya. Namun, dengan penuh keberanian, saya memutuskan untuk mendekatinya mulai dari teman sebangkunya. Seiring berjalannya waktu, kami pun berpacaran, lulus sekolah bersama, dan melanjutkan kuliah di Bandung bersama.
Setelah menjalin hubungan selama lebih dari 7 tahun, dengan izin Allah SWT dan restu dari kedua orangtua, kami memutuskan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius. Pada tanggal 18 Desember 2022, kami telah bertunangan sebagai tanda keseriusan dan kesepakatan untuk membentuk ikatan pernikahan yang Insya Allah akan berlangsung dalam waktu dekat.